Posts

Showing posts from March, 2019

Foto Daun Tempuyung Di Medan Tahun 2005 Oleh SetiawanAP

Image
Foto daun tempuyung ini diambil di rumah orang tua saya di kota Medan pada tanggal 09 Februari 2005 jam 11:50 am. Foto asli yang saya miliki mempunyai metadata yang lengkap dan hanya mempunyai resolusi sebesar 1600 x 900 pixel yang diambil dengan menggunakan kamera Canon Digital Ixus 30a. Identitas lain adalah tanaman ini tumbuh diantara batu-batu kecil dan adanya sebuah rumput liar panjang di sebelah kanan bawah. Link Foto Asli dengan metadata asli: Seluruh video yang memuat foto tersebut di playlist channel SetiawanAP: http://bit.ly/2H5Zvli Google Blogspot (setiawanap.com): http://bit.ly/2UivZwm Instagram: http://bit.ly/2TaNSkn Facebook: http://bit.ly/2EwwcoU Google Photos: http://bit.ly/2EJ6E9s iNaturalist: http://bit.ly/2SDkApm Flickr: http://bit.ly/2TfjkxR Seri Foto Yang Diambil di Lokasi Yang Sama: http://bit.ly/2Th4Ldf Ini adalah produk yang beredar di pasaran yang menggunakan foto tempuyung diatas (tanda panah kuning), tanpa izin . Follow link berikut

Pernah Viral! Pisang Seribu Sisir Atau Musa Chiliocarpa Atau The One Thousand Fingers Banana

Image
Pisang Seribu Sisir. Namanya yang unik ini diberikan masyarakat Indonesia karena bentuk penampang buahnya yang berbeda dengan kebanyakan varietas pisang lainnya. Jumlah sisir yang begitu banyak dalam 1 tandan itulah yang menyebabkan nama Seribu Sisir itu beredar. Memiliki nama latin Musa Chiliocarpa dan The One Thousand Fingers Banana dalam bahasa Inggris, sebenarnya memiliki bentuk pohon yang ngga terlalu jauh berbeda dengan kebanyakan pohon pisang lainnya, seperti yang tampak pada video ini. Namun dalam beberapa kasus di Indonesia, pisang ini menjadi viral karena bentuknya yang ngga biasa. Dalam video ini, saya mengajak temen-temen untuk mengenal pisang ini yang sebenarnya ngga ada keanehan dari pisang itu, karena memang jenisnya begitu. Pohon pisang Seribu Sisir ini bisa tumbuh antara 2,5 - 3,5 meter dan bisa menghasilkan banyak sisir pisang dalam 1 tandan dengan ukuran tiap pisang kurang lebih 10-15cm. Cara penanaman pohon pisang seribu ini sama seperti pohon pisang bi

Tanaman Palawija Kacang Hijau Atau Mung Bean Atau Vigna Radiata Dan Manfaatnya Bagi Tubuh Manusia

Image
Tanaman apa ini temen-temen? Ya ini adalah kacang hijau ya temen-temen. Bernama latin Vigna Radiata, tanaman sejenis palawija ini dikenal luas di daerah tropis. Tanaman ini termasuk kedalam suku polong-polongan ata Fabaceae dan seperti yang sudah kita ketahui bahwa kacang hijau dikenal luas di Indonesia, memiliki banyak manfaat dalam bidang pangan karena protein nabatinya yang tinggi ya teman-teman.. Di negara kita, kacang hijau menempati urutan ketiga terpenting sebagai tanaman pangan legum, dimana nomor 1 nya adalah kacang kedelai dan nomor 2 adalah kacang tanah. Bagian paling bernilai ekonomi adalah bijinya. Biji kacang hijau direbus sampai lunak dan dimakan sebagai bubur atau dimakan langsung. Biji matang bisa juga dihancurkan atau diuleg dan dijadikan sebagai isi onde-onde, bakpau, atau gandas turi. Kecambah kacang hijau menjadi sayuran yang umum dimakan di kawasan Asia Timur dan Asia Tenggara dan dikenal sebagai tauge. Kacang hijau bila direbus cukup lama akan pecah da

Tanaman Hias Simbang Darah Atau Bloodleaf Atau Iresine Herbstii

Image
Ya temen-temen, ketemu lagi, kali ini tanaman yang kita bahas adalah tanaman Simbang Darah. Simbang Darah ya temen-temen, karena ada tanaman lain yang namanya mirip yaitu Sambang Darah. Kadang disebut juga tanaman bayam-bayaman merah dan dalam bahasa Inggris disebut Bloodleaf. Dalam bahasa latin, yang ada di dalam video ini adalah Iresine herbstii, yang daunnya-daunnya berbentuk oval dengan warna merah menyala atau variegata, jika terkena sinar matahari penuh dan di tempatkan diarea terbuka warna daunnya akan jelas sekali berwarna merah menyala. Dan yang versi hijau bernama Iresine herbstii yang memiliki tulang daun kuning. Tanaman ini termasuk tanaman hias ya temen-temen, keliatan kan di video ini, dan biasanya berfungsi sebagai tanaman pembatas taman, tanaman penutup tanah dan sebagai tanaman pagar hidup, khususnya taman bergaya formal seperti taman gaya eropa. Tanaman ini ngga bisa tinggi-tinggi banget, paling banter 30-40 cm aja dan tidak berkayu, tapi bisa tumbuh sepanj

Mengenal Tanaman Bunga Marigold Atau Bunga Tahi Ayam Yang Mirip Banget Kenikir

Image
Ok temen-temen, kali ini saya akan bahas sebuah tanaman yang agak malesin, tapi ngga apa-apa karena buat informasi ya. Ini adalah tanaman tahi ayam dan seterusnya sepanjang video ini saya akan singkat namanya menjadi tanaman TA ya temen-temen. Tanaman ini daunnya sekilas mirip dengan tanaman Kenikir, tapi jangan sampai salah ya temen-temen. Pertama, kalau bau daun kenikir itu harum, sementara daun ini hampir ngga berbau sama sekali. Kedua, bunganya - sekalipun bunganya bagus, ternyata ngga sebanding dengan baunya. Biasanya kan bunga tuh wangi yak, tapi kalau tanaman TA ini baunya amburadul...ya kaya TA gitu temen-temen. Jadi video ini tentunya meluruskan perbedaan mendasar dari tanaman TA dengan Kenikir. Tanaman TA ini lebih sering dipakai sebagai tanaman hias aja sih, karena bunganya yang memang bagus, berwarna kuning cerah. Tanaman ini tumbuh baik di lingkungan lembab yang cukup terkena sinar matahari. Ciri-cirinya, punya batang yang tegak kurang lebih setinggi 70 cm, bung

Talas Ini Daunnya Gede Gede Banget Dan Informasi Serta Tips Cara Menanamnya

Image
Ok temen-temen, video kali ini say membahas tanaman talas, seperti ini. Kebetulan talas yang saya temukan merupakan talas biasa, maksudnya bukan talas ungu ya temen-temen. Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Tanaman Hias Palem Merah Informasi Cara Tanam Dan Merawatnya

Image
Tanaman Hias Palem Merah Informasi Cara Tanam Dan Merawatnya. Ok temen-temen, kali ini kita bahas seekor pohon palem merah. Tanaman hias sih kategorinya. Biasanya ditanam di taman-taman kota, atau di rumah-rumah pribadi juga sih. Dikasi nama palem merah karena ya pelepah daunnya emang warnanya merah begitu...Tapi palem merah ini udah termasuk tumbuhan agak langka juga temen-temen, karena dieksploitasi besar-besaran di hutan Sumatra, tempat asalnya. Untuk informasi, palem merah ini adalah flora maskot Provinsi Jambi lho, temen-temen. Kalau yang ada di video ini, saya temukan tertanam rapi di Lokawisata Baturraden. Oh iya sampe lupa, nama latinnya Sirtostasis lakka - Cyrtostachys Lakka), agak ribet yak nama latinnya. Kalo dalam bahasa inggris disebut The Red Palm. Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Cara Menanam Tanaman Hias Bunga Bokor Atau Hortensia Atau Mophead Hydrangea Yang Indah

Image
Cara Menanam Tanaman Hias Bunga Bokor Atau Hortensia Atau Mophead Hydrangea Yang Indah. Ini namanya bunga bokor, temen-temen. Namanya agak kurang asik kedengerannya ya, tapi malah berbanding terbalik dengan tampangnya dan warna-warninya. Saya temukan di Lokawisata Baturraden, bunga ini memiliki nama latin Mophead Hydrangea yang umumnya tumbuh baik di daerah tinggi yang berhawa sejuk. Bunga bokor ini juga punya nama lain yaitu Hortensia. Berikut ini adalah cara merawat bunga bokor....atau bunga hortensia, saya lebih suka denger nama hortensia. Bunga bokor akan tumbuh sehat dan subur jika ditanam di daerah pegunungan yang mataharinya bersinar tidak terlalu terik serta suhu udara yang tidak terlalu panas. Seperti di Lokawisata Baturraden ini yang letaknya di dataran tinggi. Tapi kalau temen-temen ngga tinggal di daerah tinggi berhawa dingin, ada baiknya letakkan si bunga hortensia ini agak terlindung dari terik matahari, karena kalau terlalu panas malah akan mematikan pertum

Lokawisata Baturraden Maret 2019

Image
Lokawisata Baturraden Maret 2019. Ya temen-temen, kali ini video saya sedikit berbeda, tapi masih tetap berhubungan dengan alam atau nature yang ada di Indonesia. Saya saat ini berada di lokawisata Baturraden yang terletak di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Berada di lokasi yang cukup tinggi di sebelah selatan Gunung Slamet, membuat lokawisata ini memiliki udara yang sejuk dan cenderung bertambah dingin di malam hari. Kalau dari tempat saya, ke lokawisata ini deket temen-temen, paling banter 1/2 jem juga udah nyampe. Tapi ya memang lalu-lintasnya ngga seperti di jakarta ya temen-temen. Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Tanaman Hias Andong Merah Atau Hanjuang Yang Bermanfaat Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

Image
Saya sekarang ada di salah satu objek lokawisata di jawa tengah tepatnya di lokawisata baturaden. Dan dalam video ini saya akan membahas tanaman hias hanjuang atau andong, temen-temen. Andong punya nama latin Cordyline Fruticosa, sering dipake jadi tanaman pelindung dan pembatas blok sawah, ladang, perkebunan teh atau kina di Indonesia. Hanjuang atau Andong populer sebagai tanaman hias karena warnanya yang emang menarik, merah begitu. Tanaman ini memiliki bentuk tegak, jarang bercabang, dengan kisaran tinggi 2-4 meter. Daunnya yang berbentuk lanset lebar memiliki variasi warna merah tua, merah kecoklatan atau hijau. Tanaman ini mempunyai bunga yang berbentuk malai dengan ukuran panjang sekitar 30 cm, berwarna hijau keunguan atau kuning muda. Adapun bentuk buah hanjuang menyerupai bola dan berwarna merah. Daun hanjuang dapat dipakai sebagai pembungkus makanan dan menurut hasil penelitian memiliki kemampuan antibakterial. Pembudidayaan tanaman hanjuang dapat dilakukan dengan

Cara Gampang Potong Pisang Kepok Dari Tandan Dan Informasi Kandungan Gizi Pisang Kepok

Image
Cara Gampang Potong Pisang Kepok Dari Tandan Dan Informasi Kandungan Gizi Pisang Kepok. Pada video kali ini, saya mempraktekkan cara gampang memotong tiap sisir pisang dari tandan yang sudah dipanen. Pisang yang dipanen dalam video ini adalah pisang kepok, yang umumnya punya pohon yang tinggi besar. Caranya gampang aja kok, yang pertama siapkan pisau yang tajam. Kemudian iris pangkal tiap sisir pisang yang akan diambil, cukup 1/2 kedalaman aja. Yang ketiga, dorong dengan sentakan kecil ke arah bawah, yang kemudian angkat dengan sentakan kecil sisir pisang ke atas sampai bunyi KREKKKKKKKKKKK!!! Hehe... Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Cara Membersihkan Lumut Di Paving Block Menggunakan Scrab

Image
Cara Membersihkan Lumut Di Paving Block Menggunakan Scrab. Karena paving atau konblok di halaman belakang kami sudah mulai ditumbuhi lumut yang cukup tebal, tentunya akan cukup berbahaya untuk dilalui, khususnya anak-anak kecil, karena biasanya paving yang berlumut itu licin. Menggunakan scrab yang biasa dipakai untuk mengelupas cat tembok, saya berhasil membersihkan lumut-lumut ini. Sebelumnya saya menggunakan sikat kamar mandi yang terbuat dari plastik. Ternyata sikat itu ngga cukup kuat. Sementara dengan saya menggunakan scrab ini, hasilnya cukup efektif, ngga menguras tenaga, juga diselesaikan dalam waktu yang lebih cepat. Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Sayang Banget Pohon Ketapang Ini Harus Ditebang, Angker Dan Ada Hantunya?

Image
Ini adalah pohon ketapang yang beberapa waktu lalu saya buat videonya, linknya ada disini https://www.youtu.be/a6Xr2etsb60 . Menurut saya, pohon ini banyak menghasilkan udara segar bagi sekitarnya. Tapi ada rumor yang beredar di sekitar sini bahwa pohon ini berhantu. Apakah benar begitu? Nyatanya pohon ini ditebang atas dasar kebijaksanaan RT setempat. Tapi silahkan dikembalikan kepada pribadi kita masing-masing ya. Yang jelas kalau buat saya, pohon ketapang ini jelas manfaatnya bagi kesegaran udara sekitar. Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Tanaman Hias Bunga Nusa Indah, Datangnya Nama, Tips Menanam Dan Merawatnya

Image
Ok temen-temen, balik lagi ke SetiawanAP ya, kali ini adalah bunga nusa indah atau Mussaenda Philipica. Jadi nama Nusa Indah itu bukan nama asli yang diberikan orang Indonesia, tapi sepertinya merupakan plesetan dari kata bahasa latin Mussaenda tadi. Kreatif dan gampang diingat. Tanaman bunga ini tergolong famili Rubiaceae atau kopi-kopian. Biasa tumbuh liar di lereng-lereng bukit atau sebagai bagian dari semak belukar. Nah saya sendiri menemukan tanaman ini di Taman Balai Kemambang Purwokerta yang memang ditanam untuk memperindah taman ini sebagai tanaman hias. Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Siput Atau Bekicot Si Hama Tanaman Dan Cara Mengusirnya Dan Bahan Baku Kosmetik

Image
Di Indonesia, sebenernya bekicot itu ya termasuk hama, dan yang paling jelas saya temui, dia ini termasuk hama daun tempuyung. Tempuyung saya disikat semua sama dia, makanya jadi gede begini... Kemudian yang berikutnya, sebenernya binatang ini juga dijadikan bahan baku pembuatan kosmetik. Seperti ini. Ini adalah kosmetik wanita yang bahan bakunya dari lendir bekicot. Ini punya istri saya, dikasih kakaknya beberapa waktu lalu, tapi belum pernah dipake sama dia. Tonton terus video dibawah ini ya! Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)

Cara Tanam Dan Perawatan Aglaonema Si Tanaman Hias Yang Beracun

Image
Ini adalah tanaman hias Aglaonema temen-temen, yang akrab juga disebut Sri Rejeki atau Chinese Evergreen dalam bahasa inggris. Merupakan tanaman hias dari suku talas-talasan yang tidak berkambium atau tidak berkayu. Tumbuh baik di tempat yang intensitas penyinarannya sedikit dan mempunyai kelembaban yang baik. Model Aglaonema ini banyak sekali temen-teman, yang ada dalam video ini adalah Aglaonema Silver Bay dan Aglaonema Commutatum. Terus bagaimana cara perkembangbiakan atau memperbanyak tanaman hias ini, teman-teman? Follow link berikut ini: Youtube: SetiawanAP Flickr: SetiawanAP Instagram: SetiawanAP Facebook: SetiawanAP (Setiawan AP - Channel Youtube)